Skip to content
Home » Informasi » ISBI Aceh Sosialisasi Penerimaan Mahasiswa Baru TA 2019/2020

ISBI Aceh Sosialisasi Penerimaan Mahasiswa Baru TA 2019/2020

  • by

Kota Jantho  – Institut Seni Budaya Indonesia Aceh melakukan Sosialisasi Penerimaan Mahasiswa Baru Tahun Ajaran 2019/2020, Pada kegiatan tersebut dijelaskan bagaimana teknik dan tata cara pendaftaran bagi calon mahasiswa baru tahun 2019 bagi siswa SMA dan SMK di Aceh Besar. Kegiatan berlangsung di Aula Modal Bangsa, Rabu (6/2). 

Pada sosialisasi tersebut ISBI Aceh mendapat sambutan sangat baik dari pihak sekolah, siswa-siswi dan guru. Dalam sosialisasi tersebut turut hadir Rektor ISBI Aceh Dr.Ir.Mirza Irwansyah,MBA, MLA, dan sejumlah Dosen Program Studi ISBI Aceh.

Rektor ISBI Aceh, dalam sambutannya menyampaikan arahan serta peluang mendapatkan beasiswa bagi siswa-siswi SMA dan SMK jika telah lulus serta memberi semangat untuk melanjutkan pendidikan ke Perguruan Tinggi Negeri Seni, karena lulusan Pergururuan Tinggi Negeri Seni akan menjadi Seniman Berkonsep (berilmu) yang sudah pasti berbeda dengan Seniman Otodidak.

Wakil Rektor Bidang Akademik ISBI Aceh, Drs.Yusri Yusuf, M.Pd juga mengatakan dalam kegiatan sosialisasi tersebut ISBI Aceh setiap tahunnya rutin melakukan sosialisasi Penerimaan mahasiswa baru bagi siswa baik SMA dan SMK seluruh Aceh. Pada tahun 2019 ini materi sosialisasi antara lain yaitu melalui UTBK (Ujian Tulis Berbasis Komputer), penjelasan dan arahan Program Studi pada ISBI Aceh.

Kepala Sekolah SMA Modal Bangsa, Dr.Anwar, S.Pd, M.Ed mengatakan sangat menyambut baik kehadiran Rektor ISBI Aceh beserta tim Sosialisasi ke SMA Modal Bangsa, dimana ini menjadi pertama kalinya ISBI Aceh datang dan melakukan sosialisasi ke SMA Modal Bangsa, dan ini juga menjadi salah satu tindak lanjut dari Kerja sama antara ISBI Aceh dan SMA Modal Bangsa.

Baru-baru ini ISBI Aceh juga telah melakukan Perjanjian Kerja Sama dengan beberapa sekolah unggul di Banda Aceh dan Aceh Besar dalam pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK), yaitu SMA Modal Bangsa, SMA 3 Banda Aceh, dan SMA Negeri 10 Fajar Harapan.

Humas dan Kerja Sama ISBI Aceh.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jln. Transmigrasi, Gampong Bukit Meusara, Kec. Kota Jantho, Kab. Aceh Besar, 23911,, Aceh, Indonesia

Rektorat ISBI Aceh
Email : [email protected]
Telepon : +62 811-6891-581 (Call Center)
Fax : 0651-92023

Isi survei performa situs web

© 2022 Institut Seni Budaya Indonesia Aceh – Webmaster All Rights Reserved – Privacy and Copyright